Mengalunkan Kembali Harmoni Musik Jazz dalam “ISI Jazz Camp 2025”

Penulis: Rindu Sangmesih Wijayanti

Rabu 12 November 2025 bertempat di Auditorium Musik ISI Yogyakarta, ISI Jazz Camp membuka rangkaian kegiatannya untuk edisi 2025 ini. ISI Jazz Camp merupakan kegiatan pembelajaran yang diadakan secara intensif bagi para musisi jazz dari dalam maupun luar ISI Yogyakarta dan dapat diikuti secara gratis. Program ini adalah agenda tahunan yang digelar oleh Program Studi Penyajian Musik ISI Yogyakarta yang beberapa tahun belakangan ini sempat berhenti.

Banyak musisi jazz internasional yang hadir untuk menyemarakkan ISI Jazz Camp 2025 ini. Ada nama-nama seperti Singgih Sanjaya, Josias Adriaan, Bennet Brandeis, Eef van Breen, Phillippe Ciminato, Kevin Saura, Roman Dauneau, dan Felix Jovenaiux yang menjadi mentor dan penampil dalam pagelarannya

Terdapat rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh ISI Jazz Camp 2025. Pertama, tahap online submission yang diadakan pada 7-18 Oktober 2025 di mana calon peserta yang berminat mengikuti konser puncak ISI Jazz Camp diharuskan membuat video dengan membawakan lagu-lagu standar jazz untuk kemudian diseleksi. Kedua, terdapat kelas daring yang dilakukan pada 5-6 November 2025. Ketiga, kegiatan Jazz Camp yang diadakan secara luring dilaksanakan pada tanggal 12 November 2025 bertempat di Auditorium Musik. Puncaknya adalah Final Concert yang diadakan pada Kamis, 13 November 2025 mendatang.

Pada kegiatan Jazz Camp, terdapat beberapa kelas yang diikuti oleh peserta terpilih dan terbuka untuk umum. Kelas-kelas tersebut antara lain kelas harmoni dan improvisasi oleh Bennet Brandeis dan Eef van Breen, kelas aransemen yang diampu oleh Singgih Sanjaya, dan kelas combo di mana para peserta terpilih dapat bermain sesuai dengan kelompok yang telah ditentukan panitia untuk diberi masukan oleh para mentor sementara peserta umum dapat menonton dan menyimak kegiatan tersebut. Sebagai penutup, hadir juga jamming session yang banyak diisi oleh anggota Kompazz, KKM (Kelompok Kegiatan Mahasiswa) Pop-Jazz yang bermukim di Program Studi Penyajian Musik.

Salah satu kelompok pada Kelas Combo (dok. pribadi)

Sebagai puncaknya, para peserta dan musisi akan tampil untuk menutup rangkaian kegiatan ISI Jazz Camp 2025 dalam Final Concert yang diadakan Kamis, 13 November 2025 di Laboratorium ISI Yogyakarta. Konser ini akan dibuka pada pukul 16.00 WIB dengan penampilan oleh Eef van Breef Project. Penampilan ini akan menggabungkan musik jazz dan gamelan di mana Eef van Breef sebagai trumpetist akan mengajak Sudaryanto sebagai pengrawit, Gangeng Yudana sebagai gitaris, dan Indrawan Tjhin sebagai bassist. Setelah penampilan pembuka tersebut, rangkaian Final Concert akan diadakan tepat pada pukul 18.00 WIB. Temukanlah kekayaan harmoni musik jazz dalam puncak ISI Jazz Camp 2025.

Editor: Arinii Ilmal’ Haqqi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *